Tradisi Unik Kampung Kasur Pasir

Tradisi Unik Kampung Kasur Pasir


Info Kilat - Desa Legung Timur, Kecamatan Batang-batang, Sumenep, Madura, Jawa Timur memiliki tradisi yang unik yakni memilih tidur dengan hanya beralaskan pasir saja.


Diketahui rumah-rumah di desa tersebut sudah berbentuk permanen dengan lantai keramik dan dinding dari bata. Namun, ketika memasuki sebuah kamar, tidak ada kasur seperti pada umumnya hanya kasur dari pasar saja.


Tak hanya di kamar ternyata kasur pasir juga ada di bagian pekarangan rumah. Kasur pasir dilengkapi dengan bantal dan guling serta terdapat gazebo di belakangnya untuk bersantai. Oleh karena itu desa tersebut disebut sebagai Kampung Kasur Pasir.


Baca Juga: Igudar Granaris Bank Tertua di Dunia


Mereka memang mempunyai kasur seperti pada umumnya, tetapi orang-orang di desa tersebut lebih memilih untuk tidur hanya beralaskan pasir saja.


Menurut pengakuan salah seorang warga di desa tersebut bukan tanpa alasan, para warga desa tidur hanya beralaskan pasir sebab, para warga desa sudah melakukan hal itu secara turun temurun dari zaman nenek moyang.


Tak hanya dilakukan turun temurun, tidur di kasur pasir juga dipercaya mampu menghilangkan berbagai penyakit. Konon  tidur di pasir bisa menyembuhkan berbagai penyakit.


Warga juga mengungkapkan para warga lebih senang tidur hanya beralaskan pasir saja karena terasa lebih sejuk dari kasur biasa.

Previous Post Next Post