Tahukah kamu jika ada kotoran manusia termahal di Dunia yang diperkirakan senilai $39.000 Amerika Serikat.
Diketahui Koprolit Lloyds Bank merupakan kotoran manusia termahal dan terbesar didunia. Koprolit Lloyds Bank merupakan kotoran bangsa Viking yang memfosil atau dikenal sebagai Coprolite.
Kotoran manusia ini berusia sekitar 1200 tahun dengan panjang 20.3 cm dan tebal sekitar 5cm. Koprolit Lloyds Bank ditemukan di York Inggris pada tahun 1972 silam.
Baca Juga: Sejarah Kalender Kuno Yang Jadi Sistem Penanggalan Sampai Saat Ini
Diyakini fosil kotoran manusia ini berasal dari kerajaan Viking di york yang ada antara 866 dan 954.
Fosil kotoran ini ternyata bernilai sangat mahal yakni diperkirakan senilai $39.000 AS atau sekitar Rp 579.000 000.
Koprolit Lloyds Bank merupakan penemuan yang sangat berharga untuk penelitian karena dapat memberikan gambaran yang sangat detail tentang kehidupan dan lingkungan orang Viking dimasa lalu.
Video Terkait: