Turis India Hilang Terperosok Ke Lubang Pembuangan

Turis India Hilang Terperosok Ke Lubang Pembuangan


Info Kilat - Seorang wanita asal India hilang setelah terperosok ke dalam lubang pembuangan di pinggiran Kota Kuala Lumpur Malaysia.


Adapun rekaman CCTV yang beredar wanita tersebut sedang berjalan tiba-tiba trotoar ambles terjun sedalam 30 kaki. Sementara orang-orang yang melihatnya terkejut dan bergegas untuk menolong korban.


Selain itu sebuah lubang besar muncul di sepanjang Jalan Pantai Permai di pinggiran Kota Kuala Lumpur akibat saluran air yang runtuh.


Insiden lubang ini muncul setelah seorang turis India jatuh ke lubang pembuangan sedalam 8 meter tersebut.


Pencarian turis wanita berusia 48 tahun yang hilang tersebut ,kini sudah memasuki hari kelima dan Otoritas Malaysia menggunakan semburan air bertekanan tinggi di dua lubang got sebagai bagian dari operasi mereka.


Media Malaysia juga melaporkan bahwa radar penembus tanah telah didatangkan oleh badan nuklir negara itu untuk membantu pencarian. Tim penyelamat juga terus mencari di instalasi pengolahan pantai dalam tempat berakhirnya saluran pembuangan.


Sejak insiden tersebut, klaim dari 2015 kembali muncul di media sosial bahwa ada potensi lubang pembuangan raksasa muncul di ibu kota Kuala Lumpur Malaysia kapan saja.


Namun Wali Kota Kuala Lumpur mengatakan kota tersebut tetap aman terkecuali ,jika dibuktikan sebaliknya oleh penelitian.

Previous Post Next Post