Mengapa Orang Cerdas Sulit Dapat Pasangan

Mengapa Orang Cerdas Sulit Dapat Pasangan
Mengapa Orang Cerdas Sulit Dapat Pasangan

Pada dasarnya manisia diciptakan untuk membentuk dan menjalin hubungan dengan orang lain. Akan tetapi, mempertahankan suatu hubungan bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan.


Meskipun ada banyak orang di luar sana yang tampaknya kesulitan menemukan cinta atau mendapatkan pasangan. Bagi individu yang cerdas, hal itu menjadi lebih sulit dan rumit.


Mungkin mudah bagi mereka untuk menemukan solusi dan memecahkan suatu masalah, tetapi ketika menyangkut masalah percintaan banyak orang cerdas yang sering mengalami kegagalan.


Bagi mereka terkadang cinta merupakan sesuatu yang tidak masuk akal dan mereka mengalami kesulitan untuk memahaminya. Maka dari itu mari kita cari tahu tentang mengapa orang yang cerdas sulit mendapatkan pasangan karena beberapa faktor seperti berikut:


1. Over thinking 


Orang cerdas cenderung berorientasi pada detail dan mereka memeriksa semua kualitas atau karakter seseorang dengan mendalam sebelum memutuskan untuk memulai hubungan dengan orang tersebut.


Satu hal yang unik tentang orang cerdas adalah mereka sering memainkan skenario skenario yang mungkin terjadi di dalam pikiran mereka dan menganalisis seluruh kemungkinan-kemungkinan buruk apa saja yang bisa terjadi di dalam suatu hubungan.


Karena ada lebih banyak hal buruk yang bisa terjadi daripada yang baik, mereka menyimpulkan bahwa tidak ada gunanya menjalin ikatan cinta sama sekali.


2. Sangat menikmati kebebasan 


Orang cerdas pada umumnya merasa sangat nyaman ketika melakukan segala sesuatunya sendirian dan mereka benar-benar menghargai kebebasan. Mereka merasa damai dengan siapa diri mereka yang sebenarnya. Ini menyebabkan mereka untuk berusaha keras menghindari semua hal yang berpotensi melumpuhkan kebebasan mereka bahkan, jika itu merupakan hubungan percintaan sekalipun.


Beberapa orang percaya bahwa ikatan cinta akan menghilangkan kebebasan yang dimiliki seseorang. Sehingga mereka selalu berupaya menghindarinya atau memutuskan tetap melajang untuk sementara waktu.


3. Lebih percaya logika dari pada hati 


Karena orang cerdas memiliki pikiran yang analitis mereka selalu membuat keputusan berdasarkan fakta dan data. Mereka mengambil setiap keputusan setelah secara logis mempertimbangkan semua pilihan yang tersedia.


Karena itulah mereka sering beepegangan pada apapun yang dikatakan pikiran mereka, tanpa mendengarkan isi hatinya. Sampai di titik tertentu secara berpikir seperti ini sebenarnya bermanfaat tetapi ada kalanya dimana orang lebih baik mendengarkan kata hati mereka terutama dalam hal percintaan.


4. Curiga yang berlebihan 


Menjadi sangat berhati-hati dan selektif dalam memilih pasangan adalah keputusan yang bijaksana. Akan tetapi rasa waspada yang terlalu berlebihan bisa menjadi sebuah masalah besar. Orang cerdas mudah merasa curiga, terutama ketika mereka mencoba untuk memilih pasangan dan mereka sering memikirkan banyak hal buruk karena mereka tidak ingin memilih orang yang salah untuk dijadikan partner.


Sifat yang satu ini tidak selalu negatif dan terkadang menguntungkan, tetapi karena hal ini mereka bisa sendirian untuk waktu yang cukup lama.


5. Memprioritaskan tujuan hidupnya


Kamu mungkin pernah bertemu seseorang yang tampaknya mengetahui arah hidupnya dengan jelas. Dimulai dari impian sampai dengan tujuannya.


Orang cerdas cenderung seperti itu dan mereka memiliki mimpi serta rencana yang telah ditetapkan dari waktu ke waktu. Mereka memiliki fokus yang tajam dan sering meninggalkan segala sesuatu termasuk cinta dalam upaya untuk mengejar cita-cita dan tujuan hidup mereka. 


Karena hal inilah mereka hanya memiliki sedikit waktu atau bahkan tidak ada waktu sama sekali untuk mencari pasangan atau hubungan percintaan. Jika misalnya mereka sedang berpacaran mereka lebih banyak menghabiskan waktu dan energi untuk mengejar mimpi. Hal ini menyebabkan pasangan mereka sering mengeluh karena diabaikan atau jarang diperhatikan.


6. Tidak mengutamakan penampilan


Mengapa orang cerdas kesulitan mendapatkan pasangan adalah karena mereka menghabiskan banyak waktu untuk mencari tahu apakah seseorang itu layak dijadikan pasangan atau tidak. 


Mereka lebih mengutamakan kecerdasan daripada penampilan dan lebih suka menunggu untuk mengenal jauh kepribadian seseorang sebelum mengambil keputusan untuk memulai hubungan dengan orang tersebut.


7. Memiliki standar yang tinggi 


Individu yang cerdas sering memiliki standar yang tinggi mengenai hal-hal tertentu dan juga orang-orang yang berada di dekatnya. Mereka ingin memiliki hidup yang sempurna dan tidak akan pernah menurunkan standar mereka meskipun banyak hal-hal diluar sana yang mempengaruhi mereka.


Orang cerdas memiliki gambaran yang jelas tentang tipe pasangan yang mereka inginkan dan tidak akan membuang waktu untuk mengejar seseorang yang menurut mereka tidak cocok untuk dijadikan pasangan. Menemukan seseorang yang benar sesuai dengan standar yang telah mereka tetapkan terbukti sangat sulit dan membutuhkan waktu yang lama. 


Jadi inilah alasan mengapa kebanyakan orang cerdas masih lajang atau belum memiliki pasangan sampai sekarang.


8. Sering melindungi dirinya sendiri 


Orang cerdas terkadang merasa kesulitan dalam membuka dirinya kepada orang lain. Mereka tampaknya memiliki semacam tembok raksasa yang mengisolasi mereka.


Individu yang cerdas merasa kesusahan membagikan rahasianya dengan orang lain, karena mereka jarang mempercayai siapapun. Mereka sering merenungkan kembali masa lalu dan memikirkan kejadian dimana mereka merasa tersakiti ketika menjadi terbuka kepada orang lain.


Karena hal itulah orang cerdas bisa terkesan dingin atau terlalu menjaga jarak akan tetapi, ketahuilah kalau itu hanyalah usaha mereka untuk melindungi diri agar tidak terluka lagi 


9. Mereka mengintimidasi 


Orang-orang biasanya takut mengejar orang cerdas, karena mereka terlihat mengintimidasi karena kebanyakan orang tidak ingin mengalami penolakan. Mereka tidak mau susah payah untuk mengejar orang-orang cerdas. Beberapa bahkan berpikir kalau mereka tidak layak untuk berkencan dengan orang yang cerdas, karena mereka merasa kalau mereka tidak berada di level yang sama.


Sesungguhnya meskipun terkesan mengintimidasi, orang cerdas juga merupakan makhluk yang emosional mereka hanya menyembunyikan disi lemah mereka, di balik penampilan mereka yang tangguh dan sebenarnya yang dibutuhkan orang cerdas adalah seseorang yang sabar dan mampu memahami diri mereka sepenuhnya.


10. Tidak suka dikekang


Orang suka mengekspresikan dirinya dan tidak merasa nyaman berada di sekitar orang-orang yang memegang atau melanggar untuk melakukan hal-hal yang mereka sukai. Mereka sangat menghargai kebebasan untuk bergerak sesuka hati dan melakukan hal-hal yang menyenangkan.


Tidak peduli siapa dirimu atau sejauh mana hubunganmu dengan mereka, begitu orang-orang cerdas mulai merasa tertekan, mereka akan melangkah pergi untuk mendapatkan kembali kebebasannya.


11. Suka berterus terang 


Kebanyakan orang cerdas merupakan pribadi yang jujur dan suka berterus terang. Mereka lebih suka mengungkapkan pikiran mereka daripada hanya diam dan menutup mulut. Karena hal inilah individu yang cerdas terkadang agak kasar dengan kata-kata yang mereka ucapkan.


Mengekspresikan pikiran secara bebas pastinya memiliki manfaat tetapi, terkadang efeknya juga bisa berdampak negatif dalam suatu hubungan. Ada kalanya kita harus bersikap lembut dan mendengarkan pasangan meskipun ada banyak hal yang ingin kita katakan. Belajar untuk diam dan fokus mendengarkan orang lain ,menyelamatkan kita dari stres dan pertengkaran yang tidak ada maknanya sama sekali.


12. Tidak suka mengalah 


Orang cerdas tidak selalu mengerti bahwa tidak semua pertengkaran yang terjadi harus selalu ada pihak yang memenangkanya. Mereka kurang memahami bahwa sebuah hubungan bukanlah konteks debat. Terkadang saat mereka berargumen dengan pasangannya mereka harus rela untuk mengalah demi menjaga kedamaian hubungan meskipun mereka memiliki argumen yang valid atau masuk akal.


Jadi demi terciptanya keharmonisan dalam suatu hubungan ada kalanya Orang cerdas harus mengalah meskipun jika mereka berada di pihak yang benar.


13. Tidak bisa mengimbangi pasangan


Menjadi pribadi yang biasa-biasa saja atau super cerdas sebenarnya bukanlah suatu masalah dan kita hanya perlu menemukan seseorang yang benar-benar bisa memahami diri kita sepenuhnya.


Ketidak cocokan intelektual bisa menjadi isu yang besar dalam suatu hubungan, karena ketika dua belah pihak tidak bisa melakukan percakapan yang efektif atau saling memahami kebiasaan satu sama lain, maka hubungan tersebut pasti akan mengalami kesulitan.


14. Mudah bosan


Hal-hal baru itu menarik dan menyenangkan, akan tetapi karena mereka pada dasarnya sangat suka mempelajari sesuatu, ketertarikan tersebut hanya akan bertahan sampai mereka berhasil mendapatkan sesuatu.


Setelah mendapatkannya mereka menjadi bosan dan beralih ke hal-hal menarik yang lainnya. Hal ini Tentunya dapat mempengaruhi kehidupan percintaan mereka, karena ketika mereka jatuh cinta rasa suka yang melekat hanya bersifat sementara saja. 


Hal ini tentunya dapat mempengaruhi kehidupan percintaan mereka, karena ketika setelah mereka berhasil mendapatkan hati pasangannya mereka mungkin saja kehilangan minat dan mulai mencari rangsangan baru dengan orang lain.


15. Lajang karena pilihan


Alasan terakhir mengapa orang cerdas sering lajang atau single adalah karena mereka memilih untuk menjadi demikian. Beberapa dari mereka menganggap cinta dan sebagai sesuatu yang kuno dan tidak memahami mengapa orang-orang disekitar mereka sangat antusias dengan hal tersebut.


Sama halnya seperti ketika mereka berproses untuk mengambil keputusan,menganalisis semua pro dan kontra, dari setiap pilihan yang ada. Pada akhirnya mereka memutuskan untuk melajang saja.


Pada kenyataannya tidak sedikit orang di dunia ini yang kesulitan menemukan atau mendapatkan pasangan. Tetapi menurut penelitian, semakin cerdas dirimu maka semakin sulit juga untuk menemukan cinta atau mendapatkan pasangan.


Nah itulah Mengapa Orang Cerdas Sulit Dapat Pasangan. Apakah kamu termasuk orang yang cerdas dan susah menemukan pasangan.

Previous Post Next Post